Koki Cilik

Koki-koki Cilik merupakan film drama anak Indonesia yang dirilis pada 2018 dan disutradarai oleh Ifa Isfansyah. Film ini adalah film anak pertama di Indonesia yang bertema memasak. Dibintangi oleh sejumlah artis cilik seperti Farras Fatik, Chloe Xaviera (keponakan Agnez Mo), Alifa Lubis, dan finalis Junior MasterChef Indonesia Musim 1, Patrick Milligan. Film ini diharapkan menginspirasi anak-anak yang ingin menjadi chef cilik.

Sebenarnya ada banyak manfaat seseorang mengajarkan anak memasak. Pertama, anak akan memahami matematika dasar melalui menimbang takaran bahan-bahan masakan. Kedua, memasak mengajarkan anak untuk sabar, sebab memasak tidak bisa dilakukan secara terburu-buru agar bisa menikmati makanan yang enak. Kemudian, memasak juga mengajarkan anak tentang nilai uang, sebab dengan memasak akan jauh lebih hemat ketimbang makan di luar. Memasak bersama anak Anda adalah kesempatan yang bagus untuk membicarakan tentang bahan-bahan makanan apa saja yang menyehatkan dan tidak menyehatkan untuk tubuh serta teknik memasak seperti apa yang baik untuk kesehatan tubuh. Mengajarkan memasak pada anak memang bukanlah perkara yang mudah. Berikut beberapa tips agar anak senang memasak seperti yang dilansir oleh bbcgoodfood.com


Here

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *